
Bandungan - KPU Kabupaten Semarang hadir dalam pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara untuk pemilihan Ketua RW 05 Dusun Krajan, Desa Jetis, Kecamatan Bandungan pada Minggu, (22/06/2025). Kegiatan ini merupakan komitmen KPU Kabupaten Semarang melakukan pendidikan demokrasi dari tingkat struktur paling dasar, dalam hal ini adalah Pemilihan Ketua RW. Dalam pelaksanaanya KPU memberikan dukungan teknis, asistensi, serta supervisi terhadap tahapan pemungutan dan penghitungan suara, demi menjamin proses yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil. Ketua KPU Kabupaten Semarang menyampaikan apresiasi atas kepercayaan masyarakat Desa Jetis dalam menjadikan KPU sebagai mitra teknis. “Kami berkomitmen untuk terus mendorong literasi demokrasi dan tata cara pemilu yang partisipatif dan berkualitas, tak hanya dalam skala nasional atau daerah, tetapi juga dalam pemilihan tingkat lingkungan seperti RW,” ungkapnya. Pelaksanaan pemilihan Ketua RW ini juga menjadi momen edukatif bagi masyarakat mengenai pentingnya partisipasi aktif dan transparansi dalam proses demokrasi, sekaligus memperkuat kepercayaan publik terhadap sistem pemilihan. Dengan terselenggaranya kerja sama ini, KPU Kabupaten Semarang berharap nilai-nilai demokrasi semakin mengakar kuat di tengah masyarakat, serta menjadi contoh baik bagi daerah lain dalam membangun tata kelola pemerintahan lingkungan yang demokratis dan inklusif.