Berita Terkini

KPU KABUPATEN SEMARANG MENGADAKAN ELECTION CARNIVAL KE 5 DI KECAMATAN TUNTANG

KPU Kabupaten Semarang bersama Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tuntang melaksanakan agenda Election Carnival ke 5 di halaman kantor Desa Kalibeji, Kecamatan Tuntang Kabupaten Sematang (9/8/2024)

Acara Election Carnival yang berkolaborasi dengan rangakaian acara HUT 17 Agustus ke-79 kecamatan Tuntang dengan tema senam dan jalan sehat diikuti kurang lebih 1.500 peserta dari berbagai elemen masyarakat sekecamatan Tuntang.

Jalan sehat yang menempuh hampir tiga kilometer dengan rute sekitaran Desa Kalaibeji dibuka dengan senam sehat dari jam 07.00-08.00 WIB diikuti jajaran Forkompincam Tuntang terdiri dari Pengawai Pemerintahan, guru-guru sekolah di lingkungan kecamatan Tuntang serta berbagai elemen masyarakat sekecamatan Tuntang.

Acara berjalan sangat meriah karena pihak panitia menyiapkan doorprize emas antam seberat 8 gram dan berbagai dorprize yang di sediakan panitia acara.

Ketua KPU Kabupaten Semarang Bambang Setyono menjelaskan bahwa sinergi KPU dengan Pemda harus tertuang dalam kegiatan kegiatan yang mendukung suksesnya Pilkada 2024, karena dengan bantuan pemangku kepentingan dalam mensosialisasikan tahapan Pilkada, maka informasi terkait Pilkada 2024 dapat menyentuh masyarakat secara luas.

"KPU Kabupaten Semarang dan Pemda Kabupaten Semarang dalam hal ini PPK Tuntang dan Kecamatan Tuntang telah membangun sinergi yang baik demi suksesnya Pilkada 2024 ini, sehingga partisipasi Pilkada 2024 nanti bisa menjangkau target yang ditetapkan" Jelas Bambang

Dalam acara tersebut camat Tuntang Camat Tuntang  Aris Setiawan mengatakan acara ini sebagai kolaborasi antara KPU kabupaten Semarang dengan kecamatan Tuntang untuk memeriahkan rangakaian acara memperingati HUT 17 Agustus yang ke-78 kecamatan Tuntang.

"Acara ini sebagai sosialisasi tahapan PILKADA serentak yang akan diadakan di tahun ini. semogga adanya acara ini semua masyarakat kecamatan Tuntang mendapat kesehatan sehingga mampu mengikuti rangkain jalan sehat dan sosialisasi dengan selamat sampai akhir acara ini" jelas Aris

Jalan Sehat ditutup dengan panggung Hiburan dari New Talenta Kecamatan Tuntang.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 55 kali