Berita Terkini

Kabiro Teknis dan Hupmas KPU RI Monitoring Gedong Pintar Pemilu

Ungaran (25/10), Kepala Biro Teknis dan Hupmas KPU RI, Nur Syarifah, memonitoring Gedong Pintar Pemilu di Kantor KPU Kabupaten Semarang. Kedatangan Bu Inung, begitu Beliau biasa disapa, bersama Kepala Bagian Program Data, Organisasi dan SDM KPU Provinsi Jawa Tengah, Suparman, disambut dan diterima oleh jajaran Komisioner dan Sekretariat KPU Kabupaten Semarang.

Selama memonitor Gedong Pintar Pemilu, Bu Inung menekankan agar KPU Kabupaten Semarang terus berupaya mendorong digitalisasi arsip dan alat peraga sosialisasi serta terus berinovasi dan menjaga keberlangsungan program kegiatan yang sudah ada.

Sementara itu Ketua KPU Kabupaten Semarang, Maskup Asyadi, merasa senang dengan kedatangan Kabiro Teknis dan Hupmas di Kantor KPU Kabupaten Semarang dan berterima kasih serta akan segera menindaklanjuti masukan untuk mengembangkan Gedong Pintar Pemilu sehingga lebih bermanfaat lagi bagi masyarakat, terutama warga Kabupaten Semarang.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 35 kali